Wisata
Bogor,Taman Wisata Mekarsari tetap Menjadi Tempat Favorit –
siapa sih yang tak kenal dengan kota yang memiliki julukan kota hujan
ini. yups, Bogor masih menjadi salah satu tujuan favorit untuk kota disekitarnya
karena jaraknya yang juga tidak terlalu jauh dan mudah dijangkau. Bogor masih
punya tempat wisata keluarga yaitu taman wisata mekarsari yang terletak di
Jalan Cileungsi – Jonggol KM 3, Bogor. Taman wisata Mekarsari adalah taman buah
yang digagas oleh Ibu Tien Soeharto (Alm.) yang mulai dibangun pada tahun 1990
dan resmi dibuka pada tahun 1995.tempat ini pada awalnya tempat untuk
konservasi tumbuhan.
Taman wisata Mekarsari ini memiliki luas sekitar 265 hektar dan
juga terdapat 1.470 varietas tanaman buah dan 100.000 pohon, termasuk di
antaranya tanaman rempah, tanaman biofarmaka, tanaman pangan, tanaman hias,
tanaman sayur, tanaman industri, dan tanaman pelindung.selain itu disini juga
terdapat laboratorium untuk menyilangkan beberapa varietas tumbuhan yang
menghasilkan Barbados cherry, jambu air irung petruk, jambu air cengkih, nenas
arnis, jambu air toon klow, serta persilangan buah cempedak dan nangka yang
dinamakan pedakka, cempeka, dan nangkadak. wih ternyata banyak ya tumbuhan yang
ada disini,oya para penelusur juga dapat menjumpai tanaman-tanaman langka seperti
bunga bangkai, sawo kecik, kesemek, serta tanaman-tanaman tropis seperti salak,
nangka, jeruk, rambutan, belimbing, melon, dan masih banyak lagi. waw tenyata
indonesia kaya akan tumbuhan ya
Selain banyak berbgai tumbuhan,disini juga terdapat wahana
permainan air, di antaranya ada pemancingan, sepeda air, banana boat, aqua
bike, angsa air, kano, dan perahu naga.Wisata air di Taman Wisata Mekarsari ini
juga menyediakan fasilitas Water Kingdom seluas 5,2 hektar yang dapat menampung
15.000 pengunjung dan merupakan taman permainan air terbesar di Asia. for your
info nih taman wisata mekarsari ini sempat ditutup lho untuk keperluan
renovasi Pada tanggal 5 Agustus 2013 dan dibuka kembali pada tanggal 15
Februari 2014 dengan penambahan wisata air serta outbound.outbound yang
tersedia disini yaitu flying fox, spider web, rumah pohon, paintball, dan
lain-lain.wah wah wah lengkap banget ya,ga heran deh kalo tempat ini menjadi
tujuan wisata keluarga disaat hari libur datang. eeeeeeetts,masih ada satu lagi
nih para penelusur. kalian dapat menikmati keindahan kota bogor dan area taman
wisata mekarsari dari atas enara setinggi 30 meter yang terdapat di kawasan
ini.
JAM BUKA TAMAN WISATA
MEKARSARI
Senin – Jumat (kecuali hari libur) 10.00 pagi sampai dengan
16.30 sore WIB
Sabtu – Minggu & hari libur 09.00 pagi sampai dengan 16.30
sore WIB.
Bagaimana? tertarik untuk liburan dan telusuri taman
wisata mekarsari di bogor dengan wisata buahnya?
Ayo ajak keluarga, teman, pacar, atau siapalah untuk kesini!!
Hubungi kami untuk booking Paket Wisatanya................... !!!
0 comments:
Post a Comment